bisnis
Dubai luncurkan mobil terbang pertama Juli 2017
Berkapasitas satu penumpang dan berkecepatan 160 kilometer per jam.
14 Februari 2017 10:40Ehang 184, mobil terbang pertama di dunia bakal diluncurkan di Dubai, Uni Emirat Arab, pada Juli 2017. (Arabian Business)
Faisal Assegaf
Otoritas Jalan dan Transportasi (RTA) Dubai, Uni Emirat Arab, kemarin mengumumkan pihaknya telah menguji coba mobil terbang otonomi atau tanpa sopir (AAV) pertama di dunia.
Lewat keterangan tertulis, RTA bilang AAV diberi nama EHANG 184 itu bakal diluncurkan paling cepat Juli tahun ini.
EHANG 184 dilengkapi satu layar sentuh menampilkan peta berisi semua tujuan dalam bentuk titik-titik.
Pengendara tinggal menentukan tujuan dan AAV akan menyala lalu lepas landas menuju tujuan sebelum mendarat di lokasi ditetapkan.
RTA menambahkan sebuah pusat komando di darat bakal mengatur operasi seluruh AAV.
Ditektur Jenderal RTA Mattar at-Tayir mengatkan uji coba pertama AAV merupakan pelaksanaan dari perintah Emir Dubai Syekh Muhammad bin Rasyid al-Maktum. "AAV ini dibikin untuk mengubah Dubai menjadi kota terpintar didunia," katanya.
EHANG 184, produksi EHANG company asal Cina, mampu mengangkut beban seratus kilogram dan satukoper kecil. AAV ini bisa melaju dengan kecepatan 160 kilometer per jam paling lama setengah jam. Ia bisa terbang dengan ketinggian maksimum 914 meter.