bisnis
ADNOC dan Pertamina teken perjanjian pengembangan minyak dan gas
Ruang lingkup proyek tercakup dalam perjanjian termasuk investasi Uni Emirat Arab (UEA) di sektor hulu minyak dan gas, kilang dan petrokimian, LNG, LPG, avtur, dan stasiun pengisian bahan bakar umum di Indonesia.
25 Juli 2019 07:03Pompa bensin ADNOC. (Gulf Business)
Faisal Assegaf
The Abu Dhabi National Oil Company (ADNOC) kemarin menandatangani sebuah perjanjian dengan PT Pertamina (Persero) untuk pengembangan minyak dan gas di kedua negara dan secara global.
Melalui keterangan tertulis, ADNOC menyebutkan perjanjian kerangka kerja strategis komprehensif itu diteken di sela kunjungan resmi Putera Mahkota Abu Dhabi Syekh Muhammad bin Zayid an-Nahyan ke Indonesia.
Ruang lingkup proyek tercakup dalam perjanjian termasuk investasi Uni Emirat Arab (UEA) di sektor hulu minyak dan gas, kilang dan petrokimian, LNG, LPG, avtur, dan stasiun pengisian bahan bakar umum di Indonesia.
Kedua negara juga setuju untuk bekerjasama dalam sektor transportasi, perdagangan, dan penyimpanan di UEA.