pelesir
Turis asing tidak berjilbab kunjungi Madinah
Meski Makkah dan Madinah diharamkan bagi non-muslim tapi Ben Tzion, lelaki Yahudi-Israel, dua tahun lalu pernah memasuki Masjid Nabawi di Madinah.
13 Desember 2019 16:19Turis perempuan asing tidak berjilbab di Jabal Uhud, Kota Madinah, Arab Saudi. (Screencapture)
Faisal Assegaf
Sepasang turis asing, kemungkinan besar Eropa, mengunjungi pemakaman syuhada di Jabal Uhud, Kota Madinah, Arab Saudi. Yang menghebohkan turis perempuan itu tidak berjilbab, sedangkan pasangannya berkaus oblong lengan pendek dengan celana hingga bawah lutut.
Dari rekaman video disaksikan Albalad.co, pelancong asing ini tidak sungkan berada di tengah peziarah muslim, kaum hawanya berjilbab dan memakai pakaian menutup aurat.
Video turis asing tanpa jilbab di Jabal Uhud itu sudah viral di media sosial. Sejauh ini belum ada komentar dari pemerintah Saudi mengenai kejadian mengejutkan itu.
Saudi mulai membuka diri bagi wisatawan asing sejak menerbitkan visa turis bagi 49 negara, kebanyakan Eropa, pada September lalu.
Meski Makkah dan Madinah diharamkan bagi non-muslim tapi Ben Tzion, lelaki Yahudi-Israel, dua tahun lalu pernah memasuki Masjid Nabawi di Madinah.